KEGIATAN PEMANFAATAN HIDROPONIK
"PROSES PEMBUATAN NUGGET SAYURAN HIDROPONIK"
SDN JEPARA I/90 SURABAYA
Hidroponik yang digalakkan di SDN Jepara I/90 membuahkan hasil. Hasil tanam sayuran hidroponik berupa sawi, bayam dan kangkung dibuat menjadi kreasi makanan sehat yaitu "Nugget Sayuran Hidroponik". Siswa-siswa dibantu oleh guru pembimbing melakukan proses pembuatan nugget ini. Mereka sangat antusias dan senang. Hasil kreasi ini dijual di kantin sehat SDN Jepara I/90. Hal ini memberikan nilai edukatif bagi siswa bahwa usaha yang baik akan membuahkan hasil yang baik pula. Kita bisa melakukan gaya hidup sehat dengan membuat kreasi makanan sehat sendiri. Selain itu siswa dapat belajar berwirausaha.
EmoticonEmoticon